Berita
UIN SATU TULUNGAGUNG

Bimbingan Teknis Update Website Bagi Pejabat dan Tendik Pascasarjana IAIN Tulungagung

Senin pagi (18/01/21) seluruh pengelola Pascasarjana IAIN Tulungagung mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis Update Website Bagi Pejabat dan Tendik yang dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor 1, Abdul Aziz dan Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD), M. Ridha Al-Qadri Sri Utomo, beserta beberapa staf PTIPD.

Acara yang dipandu oleh Ibu Liatul Rohmah selaku moderator dan dibuka secara langsung oleh Direktur Pascasarjana (Akhyak) ini diadakan dalam rangka melakukan pembaruan pada website Pascasarjana agar lebih baik lagi dari sebelumnya. Kegiatan ini merupakan sebuah bukti bahwa Pascasarjana IAIN Tulungagung senantiasa dinamis dan inovatif dari tahun ke tahun. Akhyak mengatakan bahwa seluruh prodi pascasarjana harus ada websitenya, sehingga keberlangsungannya membutuhkan partisipasi dari semua pihak. Oleh karena itu, seluruh pengelola Pascasarjana IAIN Tulungagung harus bisa mengelola website masing-masing prodi.

Bapak Abdul Aziz selaku Wakil Rektor 1 juga menyampaikan bahwa Website ini tidak hanya untuk keperluan akreditasi. “Program besar dari Bapak Rektor untuk mengiringi perubahan status yaitu ‘Program Smart Kampus’, di saat seperti ini kampus dianggap hidup jika websitenya hidup.” tuturnya. Untuk memaksimalkan pengelolaan web harus ada pembagian kerja agar lebih efektif. Diharapkan setiap kegiatan yang ada di masing-masing program studi dapat terekam di web. Kegiatan tersebut digunakan untuk menunjukkan eksistensi prodi.

Ridha Al-Qadri selaku pemateri menjelaskan bahwa web ini sangat aplikatif untuk menampung semua keinginan serta harapan semua peserta bimtek. Bahkan website akan terus dikembangkan untuk memfasilitasi program dan kegiatan lain secara umum.

Pada kegiatan bimtek ini banyak pertanyaan dari peserta yang intinya bagaimana web yang di buat itu menyediakan ruang-ruang yang bisa dimasuki berbagai data dan bisa di link-kan ke unit lain di lingkungan IAIN Tulungagung misalnya LPM. Juga di harapkan (menurut peserta) adanya web ini dapat mempermudah pengisian data BKD dan kenaikan pangkat. Pertanyaan-pertanyaan tersebut langsung bisa di tanggapo oleh Pak Ridha sekalu pemateri.

Direktur Pascasarjana (Akhyak) berharap bahwa web yang tersedia bisa memberikan dampak positif bagi pergerakan setiap prodi untuk menyimpan dokumen kegiatan sekaligus pemberitaan kegiatan tersebut dalam web setiap prodi. Tujuannya untuk menunjang serta merekam semua kegiatan prodi dan pascasarjana secara umum.(Di)